Seputar Malang
  • Beranda
  • Balaikota
  • Pendidikan
  • Perbankan
  • Hotel dan Resto
  • Tentang
No Result
View All Result
Seputar Malang
  • Beranda
  • Balaikota
  • Pendidikan
  • Perbankan
  • Hotel dan Resto
  • Tentang
No Result
View All Result
Seputar Malang
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Gubernur Jawa Timur Ajak Pengusaha Italia Manfaatkan Peluang Bisnis Di Jatim

Abe by Abe
31 Juli 2017
A A
0
0
SHARES
2
VIEWS
Bagi di WhatsappBagi di Facebook

Surabaya, SeputarMalang.Com  –  Para pengusaha Italia diajak untuk bekerjasama memanfaatkan peluang bisnis dua belah, baik di bidang investasi, perdagangan, maupun pariwisata.

“Silahkan membawa teknologi dan transfer of knowledge dibidang bisnis kulit dan tekstile yang menjadi keahlian Italia. Bidang ini juga menjadi economic growth Jawa Timur,” ujar Dr. H. Soekarwo Gubernur Jawa Timur didepan pengusaha Milan Italia pada acara Bisnis Meeting, di Hotel Hilton, Jl.  Luigi Galvani 12 Milan Italia, Senin siang pukul 15.00 setempat (31/7/2017).

Bidang-bidang lain, lanjut Pakde Karwo sapaan Gubernur Jatim, industri fashion, binis logam, elektronik, furniture, dan teknologi pertanian. Juga, bidang pariwisata yang dengan cepat memberikan sumber dana cepat.

Untuk memberikan dukungan bisnis investor, jelas Pakde Karwo, Pemprov. Jatim memberikan empat jaminan Pemerintah, yaitu ijin satu pintu investasi asing maksimal 17 hari dan dalam negeri 11 hari, ketersedian listrik, tenaga kerja terampil, dan penyediaan lahan. Selain itu, keamanan yang dalam tiga tahun terakhir Jatim memperoleh penghargaan sebagai provinsi paling aman, dan Jawa Timur sekaligus sebagai barometer keamanan nasional. Perijinan-perijinan oleh kab/kota yang sebelumnya menyulitkan investasi juga telah ditiadakan.

Ditambahkan, nilai perdagangan dua belah pihak dirasa masih kecil dan perlu ditingkatkan, karena  potensinya jauh lebih besar dibanding yang yelah berjalan selama ini. Sebagai contoh, ekspor Jatim ke Italia dari Januari sampai dengan Juni 2017 sebesar US$ 827,07 juta, sedangkan impornya tercatat US $ 1.427,36 juta.

Dalam kesempatan sama, Pakde Karwo juga menjelaskan kondisi ekonomi Jawa Timur yang diharapkan lebih menarik pengusaha Italia. Misalnya, markro ekonomi Jatim dengan pertumbuhan selaulu diatas rata-rata nasional sehingga ekonomi provinsi ini dinamis. PDRB Jatim didukung sektor industri pengolahan 28,97%, perdagangan sebesar 17,94%, dan pertanian 14,1% di on farm.

Sebelum acara bisnis meeting,  delegasi Jatim difasilitasi Indonesia Trade Promotion Center Milan (ITPCM), melakukan kontak bisnis di ITPCM. Hadir dalam kegiatan ini 15 buyers, perusahaan penghubung dan Kadin Milan, serta pengusaha Indonesia yg mengekspor produknya ke Italia, terutama Milan.

Menurut Koordinator Fungsi Ekonomi KBRI Roma, Aries Asriadi, peluang pasar Italia terhadap produk makanan dan minuman Jatim masih terbuka, walaupun selama ini ia melihat baru orang-orang Asia di Italia yang cocok dengan taste Indonesia.  Sedangkan orang Italia sendiri, hanya sedikit yg dapat merasakan pas dengan taste Indonesia

Produk-produk makanan Indonesia yang telah masuk Milan adalah produk indofood, seperti mie instan dan minyak goreng, bumbu masakan dan kecap.

Peluang pasar produk Jatim yang terbuka tadi, lanjutnya, seperti kopi yang sangat digemari oleh masyarakat dunia, termasuk Italia dan Milan. “Saya yakin, kedatangan CEO PT. Kapal Api Pak Domo Mergonoto yang memproduk berbagai varian kopi dan berkomunikasi intens dengan para buyer di meeting ini akan memberikan hasil bagus,” ujarnya dengan optimis.

Ditambahkan,  kehadiran Konsultan Supermarket Milan, Recardo Rabuffi-President of Beacon Italy diharapkan akan mendorong keberhasilan memasukkan produk kopi Kapal Api di pasar-pasar modern di Milan. Apalagi, produk Indonesia dikenal berkualitas dengan harga murah.

Tags: ITPCMPakde Karwo
SendShareShare
Abe

Abe

Related Posts

Tingkatkan Kualitas Administrasi Organisasi, Ansor Gelar Akreditasi Serentak se-Malang Raya
Jatim

Tingkatkan Kualitas Administrasi Organisasi, Ansor Gelar Akreditasi Serentak se-Malang Raya

by Abe
24 September 2022
36
LPTNU Kabupaten Malang Adakan Pelatihan Sistem Penjaminan Mutu
Agenda Kampus

LPTNU Kabupaten Malang Adakan Pelatihan Sistem Penjaminan Mutu

by Abe
2 September 2022
79
Merayakan Presidensi Indonesia G20, IMR Akan Gelar Piala Presiden
Blok Premium A

Merayakan Presidensi Indonesia G20, IMR Akan Gelar Piala Presiden

by Wahyu Eko Setiawan
16 Agustus 2022
66
Sinau Bareng Literasi Keuangan Bersama OJK Malang Menyambut Bulan Soekarno
Balaikota

Sinau Bareng Literasi Keuangan Bersama OJK Malang Menyambut Bulan Soekarno

by admin smc
25 Juni 2022
32
Launching Halal Center Jatim, Kawal Proses Sertifikasi
Ekonomi

Launching Halal Center Jatim, Kawal Proses Sertifikasi

by Kontributor
12 Maret 2022
64

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Rutinan Donor Darah (RDD) #9

Persada Hospital Malang Adakan Donor Darah di Matos: Setetes Darah, Sejuta Harapan

24 Mei 2023
29
kegiatan ekstra kurikuler Karya Ilmiah Remaja (KIR)

Revitalisasi Kegiatan Ekstra Kurikuler Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) di Sekolah Menengah

24 Mei 2023
42
Tri Dharma

Mengoptimalkan Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi di Indonesia

23 Mei 2023
21
Rutinan Donor Darah #9

Setetes Darah Sejuta Harapan, Kuy Donor Darah Bestiku!

22 Mei 2023
22
Image from: nickledanddimed.com

Melawan Iblis Korupsi

21 Mei 2023
15

Browse by Category

  • Agenda Kampus
  • Agenda Sekolah
  • Balaikota
  • Batu
  • Berita Kampus
  • Berita Sekolah
  • Bisnis
  • Blok
  • Blok Premium A
  • Blok Slider
  • Ekonomi
  • Hotel dan Resto
  • Jatim
  • Kab Malang
  • Kota Malang
  • Lifestyle
  • MCC
  • Nasional
  • Objek Wisata
  • Opini
  • Pelayanan Publik
  • Pendidikan
  • Pendopo
  • Perbankan
  • Pilihan Redaksi
  • Properti
  • Seni Budaya
  • Seputar Halokes
  • Seputar Inklusi
  • Seputar Kampus
  • Sosok
  • Sports
  • Travel
  • Wisata
  • World
Seputar Malang

Situs Informasi dan Berita Seputar Malang Raya

© 2022 Seputar Malang - Mengawal Bhumi Arema

No Result
View All Result
  • Home

© 2022 Seputar Malang - Mengawal Bhumi Arema