Seputar Malang
  • Beranda
  • Balaikota
  • Pendidikan
  • Perbankan
  • Hotel dan Resto
  • Tentang
No Result
View All Result
Seputar Malang
  • Beranda
  • Balaikota
  • Pendidikan
  • Perbankan
  • Hotel dan Resto
  • Tentang
No Result
View All Result
Seputar Malang
No Result
View All Result
Home Pendidikan

Empat Langkah Strategis Harus Dilakukan BLK Singosari

Abe by Abe
22 Juli 2017
A A
0
0
SHARES
1
VIEWS
Bagi di WhatsappBagi di Facebook

Kabupaten Malang, SeputarMalang.Com  –  Balai Latihan Kerja (BLK) yang dimiliki Pemprov Jatim diminta melakukan empat langkah strategis, untuk menangani isu utama atau permasalahan di bidang ketenagakerjaan.

“Saat ini jumlah pengangguran di Jatim sesuai data BPS bulan Pebruari 2017 mencapai 855.750 orang. Karenanya BLK harus melakukan pembenahan agar angka tersebut tidak terus meningkat,” terang Gus Ipul sapaan akrab Drs. H. Saifullah Yusuf Wakil Gubernur Jatim saat membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi dan Pemagangan Dalam Negeri Berbasis Pengguna dan Job Market Fair Tahun 2017 di UPT Pelatihan Kerja (BLK) Singosari, Malang, Sabtu (22/7/2017).

Gus Ipul menjelaskan, bahwa langkah pertama yakni BLK diharapkan menyusun ulang program-programnya sehinga ada kesesuaian antara kebutuhan perusahaan dengan calon tenaga kerja. Karenanya, BLK harus terus berinovasi dan menciptakan kreatifitas agar programnya sesuai kebutuhan terkini. Kedua yaitu meningkatkan sarana dan prasarana yang ada, kemudian meningkatkan profesionalitas instruktur dan tenaga pengelolanya. “Tenaga pengelolanya harus ditingkatkan pengetahuannya agar bisa mengelola secara profesional dan menerapkan kemajuan teknologi informasi, namun tetap sesuai dengan kaidah yang ada,” jelas Gus Ipul.

Langkah keempat, terang Gus Ipul yaitu dengan terus mengembangkan program pemagangan, agar tercipta kecocokan antara apa yang diajarkan saat di BLK dengan kebutuhan perusahaan. Saat ini banyak pengusaha yang dilibatkan untuk memberi masukan-masukan atas kurikulum yang akan diterapkan di BLK. Bahkan sampai sekarang jumlah perusahaan yang telah bergabung dengan BLK di bawah naungan Disnakertrans Prov. Jatim mencapai 1400. “Pemagangan ini adalah bagian dari sistem pelatihan kerja yang diselenggarakan secara terpadu dalam rangka menguasai ketrampilan tertentu,” imbuh Gus Ipul.

Lebih lanjut disampaikan, permasalahan ketenagakerjaan yang dihadapai Pemprov Jatim diantaranya masih tingginya akan pengangguran, rendahnya kualitas angkatan kerja, tidak imbangnya pertumbuhan angkatan kerja dan kesempatan kerja, serta rendahnya produktivitas. Karenanya peran BLK sangat diperlukan untuk mempersiapkan tenaga kerja yang terampil yang memiliki pengetahuan, dan attitude melalui program vokasional. “Kami terus melakukan kerjasama berkelanjutan melalui Pelatihan Kerja baik milik pemerintah maupun swasta dengan bantuan semua pihak baik pemerintah, masyarakat, dunia usaha dan industri,” ujar Gus Ipul.

Pada kesempatan sama, Gus Ipul berharap semua SMK juga terus meningkatkan kualitasnya sesuai standar yang ada. Ini penting dilakukan karena berdasarkan data yang ada para peserta pelatihan justru banyak berasal dari lulusan SMK. Hal itu membuktikan bahwa lulusan SMK banyak tidak memenuhi standar kemampuan yang ditentukan.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Gus Ipul berharap semua peserta pelatihan kali bisa menjadi calon tenaga kerja yang terampil, tangguh,dan mendapatkan pekerjaan sesuai yang diharapkan.”Semoga semua peserta yang mengikuti kegiatan kali ini bisa suksesn, sehingga produktifitas bisa meningkat,” pungkas Gus Ipul.

Sementara itu, Setiajit, SH, MM Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Prov. Jatim, menyampaikan, tujuan pelaksanaan kegiatan Pelatihan Berbasis Kompetensi dan Pemagangan Dalam Negeri Berbasis Pengguna dan Job Market Fair Tahun 2017 yakni untuk mempersiapkan tenaga kerja trampil dan kompeten, meningkatkan daya saing pada pasar kerja, serta untuk mengurangi tingkat pengangguran terbuka (TPT). “Melalui kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan pelayanan dalam mempertemukan pencari kerja dengan perusahaan, serta meningkatkan ketrampilan tenaga kerja berbasis kompetensi,” ujar Sutiajit.

Dijelaskan, jumlah Program Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) di Jatim sebanyak 1.032 paket dengan jumlah peserta 16.512 orang. Untuk Pelatihan Pemagangan Dalam Negeri Berbasis Pengguna di Jatim sebanyak 87 paket dengan peserta 870 orang. Sedangkan untuk kegiatan Job Market Fair diikuti oleh 20 perusahaan, dengan jumlah lowongan kerja sebanyak 1.297 lowongan di berbagai bidang usaha dan jabatan.

Turut hadir Dirjen Binalattas Kementrian Ketenagakerjaan RI Bambang Satriyo Lelono, Wakil Ketua DPRD Kota Malang Rahayu Sugiarti, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Malang, Kota Malang dan Kota Batu.

Tags: BLK SingosariGus IpulJob Market Fair
SendShareShare
Abe

Abe

Related Posts

Syaikh Syadi Sampaikan Studium General di Unira Malang, Turots sebagai Warisan Terbesar Umat Islam
Agenda Kampus

Syaikh Syadi Sampaikan Studium General di Unira Malang, Turots sebagai Warisan Terbesar Umat Islam

by Abe
19 November 2022
19
The 4th International Workshop and Call for Paper on Islam Nusantara Research Methodology
Berita Kampus

The 4th Workshop Islam Nusantara, Rektor Unira Tekankan Ancaman Radikalisme Agama

by Abe
18 November 2022
34
LPTNU Kabupaten Malang Cetak Auditor Mutu Internal PTNU se-Jawa Timur
Berita Kampus

LPTNU Kabupaten Malang Cetak Auditor Mutu Internal PTNU se-Jawa Timur

by Abe
5 November 2022
78
UKM Pramuka Unira Malang Gelar LPPR III
Agenda Kampus

UKM Pramuka Unira Malang Gelar LPPR III

by Abe
18 Oktober 2022
179
Halaqoh Satu Abad NU Seri #3 di Kantor PCNU Kota Malang
Blok Slider

DPRD Kota Malang Terdorong untuk Menyusun Ranperda Inisiatif Tentang Fasilitas Pesantren

by Abe
26 September 2022
91

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Mengawali 2023, Publik Antusias Partisipasi Donor Darah Resolusi Berbagi

Mengawali 2023, Publik Antusias Partisipasi Donor Darah Resolusi Berbagi

7 Januari 2023
3
Sensasi Belanja di Pasar Rakyat Oro Oro Dowo, Pasar Tradisional Nuansa Supermarket

Nadi Ekonomi Rakyat

4 Januari 2023
12
Ciamik, Donor Darah Kasih Ibu Dimeriahkan Lomba Mewarna Batik

Ciamik, Donor Darah Kasih Ibu Dimeriahkan Lomba Mewarna Batik

27 Desember 2022
17
Syaikh Syadi Sampaikan Studium General di Unira Malang, Turots sebagai Warisan Terbesar Umat Islam

Syaikh Syadi Sampaikan Studium General di Unira Malang, Turots sebagai Warisan Terbesar Umat Islam

19 November 2022
19
The 4th International Workshop and Call for Paper on Islam Nusantara Research Methodology

The 4th Workshop Islam Nusantara, Rektor Unira Tekankan Ancaman Radikalisme Agama

18 November 2022
34

Browse by Category

  • Agenda Kampus
  • Agenda Sekolah
  • Balaikota
  • Batu
  • Berita Kampus
  • Berita Sekolah
  • Bisnis
  • Blok
  • Blok Premium A
  • Blok Slider
  • Ekonomi
  • Hotel dan Resto
  • Jatim
  • Kab Malang
  • Kota Malang
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Objek Wisata
  • Opini
  • Pelayanan Publik
  • Pendidikan
  • Pendopo
  • Perbankan
  • Pilihan Redaksi
  • Properti
  • Seputar Halokes
  • Seputar Inklusi
  • Seputar Kampus
  • Sosok
  • Sports
  • Travel
  • Wisata
  • World
Seputar Malang

Situs Informasi dan Berita Seputar Malang Raya

© 2022 Seputar Malang - Mengawal Bhumi Arema

No Result
View All Result
  • Home

© 2022 Seputar Malang - Mengawal Bhumi Arema